Panduan Halaman Pelaporan Komponen Evaluasi dan Nilai Komponen Evaluasi

3 min. bacapembaruan terakhir: 04.23.2025

Dengan adanya Update Patch Neofeeder 2.3.0 saat ini Perguruan Tinggi perlu mengirimkan data Komponen Evaluasi Nilai Perkuliahan. Untuk mengakomodir pelaporan data tersebut, pada Profeeder sudah terdapat menu Pelaporan → Komponen Evaluasi dan Nilai Komponen Evaluasi. 

Langkah pelaporannya adalah sebagai berikut :

  • Sebelum proses Unduh dan Kirim data Komponen Evaluasi, silakan melengkapi mapping Metode Evaluasi terhadap Unsur Nilai yang ada pada siakad menu Data Pelengkap → Perkuliahan  → Unsur Nilai
  • Apabila pada detail kelas perkuliahan di Siakad terdapat komposisi nilai, maka data komponen evaluasi yang terkirim akan sesuai dengan komposisi nilai pada detail kelas perkuliahan di Siakad ketika dilakukan proses pengiriman Komponen Evaluasi pada Profeeder. Pengiriman Komponen Evaluasi kelas, tidak melihat rencana evaluasi yang ada pada Mata Kuliah.
  • Proses pengiriman komponen evaluasi kelas bisa dilakukan melalui menu Pelaporan → Komponen Evaluasi.
  • Proses pengiriman komponen evaluasi kelas bisa dilakukan melalui menu Pelaporan → Nilai Komponen Evaluasi.

Terkait komponen evaluasi ini tidak wajib untuk dilaporkan, namun ada beberapa dampak jika tidak dilakukan pelaporan pada komponen evaluasi dan nilai komponen evaluasi yaitu seperti:

  1. Kolom komponen evaluasi pada neofeeder di menu "kelas perkuliahan" dan "nilai perkuliahan" akan kosong dikarenakan tidak ada data yang dikirimkan.
  1. Dampak kedua yaitu pada Indikator Kinerja Utama (IKU), dimana untuk indikator keberhasilan pada IKU 7 dilihat dari rata-rata nilai mahasiswa, kelas yang kolaboratif dan partisipatif. Hal-hal tersebut dapat dinilai dari Aktivitas partisipatif, seperti studi kasus dan diskusi kelas maupun Hasil proyek, seperti proyek kelompok dan presentasi akhir pembelajaran kelompok yang ada pada komponen evaluasi. Berikut terkait Panduan IKU

 

Kendala-kendala yang biasa terjadi pada saat pengiriman Komponen Evaluasi dan Nilai Komponen Evaluasi

1) Bobot tidak diperbolehkan kurang dari 100

Penyebab : Kendala ini dapat muncul jika jumlah total bobot komponen evaluasi yang terunduh kurang dari 100.

 

Solusi

  • Pada modul akademik menu Data Pelengkap > Perkuliahan > Unsur Nilai, pastikan metode evaluasi telah termapping.
  • Pastikan pada kelas kuliah, bobot komponen evaluasi telah mencapai 100. Bobot ini dpaat diperiksa pada menu Perkuliahan > Data Kelas  > Kelas Kuliah > Nilai Perkuliahan > Komposisi Nilai.

  • Lakukan unduh data pada menu Pelaporan > Komponen Evaluasi.
  • Jika proses unduh telah selesai, pastikan bobot yang terunduh pada Profeeder telah mencapai 100, kemudian lakukan kirim data.

2) Bobot tidak diperbolehkan lebih dari 100

Penyebab : Kendala ini dapat muncul jika jumlah total bobot komponen evaluasi yang akan dikirimkan lebih dari 100 atau sudah terdapat komponen evaluasi di Neofeeder, tetapi data belum terunduh di menu Data Feeder.

Solusi :

  • Pada modul akademik menu Data Pelengkap > Perkuliahan > Unsur Nilai, pastikan metode evaluasi telah termapping.
  • Pastikan modul akademik menu Perkuliahan > Data Kelas  > Kelas Kuliah > Nilai Perkuliahan > Komposisi Nilai, bobot komponen evaluasi tidak lebih dari 100.
  • Lakukan unduh data pada menu Data Feeder > Komponen Evaluasi. Jika pada Neofeeder sudah terdapat komponen evaluasi, pastikan data komponen evaluasi sudah terunduh pada menu ini.
  • Setelah proses unduh selesai, masuk ke menu Pelaporan > Komponen Evaluasi, kemudian klik Unduh. 
  • Pastikan total bobot yang terunduh tidak melebihi 100.
  • Jika pada Neofeeder sudah terdapat data komponen evaluasi, pastikan data telah termapping dengan data di menu Pelaporan seperti berikut. 

    Namun jika pada Neofeeder belum terdapat data komponen evaluasi, maka pastikan data belum termapping dengan komponen evaluasi.
  • Selanjutnya dapat diklik kirim pada menu Pelaporan > Komponen Evaluasi.

 

-Terima kasih telah menggunakan artikel panduan ini. Selamat beraktivitas kembali.-

Apakah artikel ini membantu?