Pengaturan Jenis Tagihan (Akun Transaksi) pada Modul Keuangan

2 min. bacapembaruan terakhir: 04.24.2025

Jenis Tagihan (Akun Transaksi) memegang peranan penting dalam proses transaksi keuangan di Perguruan Tinggi. Selain itu, memudahkan Perguruan Tinggi dalam mengelola dan memonitoring aktivitas keuangan, sehingga tidak perlu melakukan banyak proses atau pekerjaan secara manual diluar sistem.

Perguruan Tinggi juga dapat mengetahui jenis tagihan apapun yang didapatkan oleh mahasiswa / calon mahasiswa baru (pendaftar), sehingga perlu melakukan pengelompokkan jenis tagihan.

Berikut adalah tahapan pengelompokkan jenis tagihan / akun transaksi melalui Modul Keuangan : 

1) Login ke SEVIMA Platform, kemudian masuk ke Modul Keuangan.

2) Selanjutnya, masuk ke menu Referensi > Transaksi > Akun Transaksi. Jika jenis tagihan belum ada, silakan menambahkan jenis tagihan dengan melakukan klik Tambah.

3) Silakan menginputkan Kode, Nama, KelompokJenis Biaya Neofeeder, Frekuensi, Event serta mengatur centangan Mahasiswa, Pendaftar, Generate Kuliah, dan SevimaPay.

Keterangan

  • Kelompok: Kelompok atau Kategori Jenis Tagihan.
  • Frekuensi: Rentang waktu atau periodik waktu jenis tagihan yang ditagihkan.
  • Event: Proses create/generate tagihan secara otomatis sesuai dengan event yang ditentukan. 
  • Jenis Biaya Neofeeder: Biaya masuk dan Biaya kuliah akan mengacu pada mapping jenis biaya NeoFeeder
  • Mahasiswa: Jika tercentang, maka tagihan tersebut akan ditagihkan ke Mahasiswa.
  • Pendaftar: Jika tercentang, maka tagihan tersebut akan ditagihkan ke Pendaftar (Calon Mahasiswa Baru) yang sudah diterima di program studi pilihannya. 
  • Generate Kuliah: Jika tercentang, maka akun transaksi dapat dilakukan generate pada menu generate. Dan jika tidak tercentang, akun transaksi tidak akan muncul saat ingin digenerate
  • SevimaPay: Jika tercentang, maka tagihan tersebut dapat dibayarkan melalui channel SevimaPay.

4) Jika sudah benar, silakan klik Simpan.

 

 

Semoga bermanfaat ya :)

---Terima kasih telah menggunakan artikel panduan ini. Selamat beraktivitas kembali.--- 

Apakah artikel ini membantu?